BATUSANGKAR, INDONESIA PARLEMEN – Ratusan alumni SMA Negeri 1 Batusangkar gelar reuni Akbar lintas angkatan, dalam rangka memperingati 63 tahun berdirinya sekolah menengah atas yang pertama berdiri di tanah datar pada tahun 1954 mulai dari angkatan yang tamat SMA tahun 1966 sampai dengan alumni yang baru lulus tahun 2017.

Acara reuni yang bertema, “Salangka Mamajukan Almamater” ini, dihadiri langsung Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi, Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma, Mantan Bupati Tanah Datar M. Shadiq Pasadigoe didampingi Istri Betty Shadiq yang sekaligus Anggota DPR RI, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Anton Yondra dan Irman, Ketua DPD IKA SMANSA Arkadius dt Intan Bano, Kabag Humas dan Protokol Syahril, Kepala SMAN 1 Batusangkar dan ratusan alumni lintas angkatan, Sabtu (9/9/2017) di Puri Ratna ballroom hotel Gran Sahid Jaya Jakarta pusat.

Ketua Pelaksana Yuliasman dalam sambutannya mengatakan acara reuni yang dilaksanakan ini merupakan acara reuni terbesar yang pernah dihelat oleh IKASMANSA se Jabodetabek. Para alumni yang datangpun tidak hanya dari Jabodetabek, tetapi juga dari berbagai kota di Indonesia seperti  Pekanbaru, Padang, Lampung, Bandung, Yogyakarta.

Lebih lanjut Yuliasman menyampaikan berdasarkan data kehadiran pada saat ini hadir lebih dari 900 orang alumni dari lintas angkatan dan pada malam ini kita juga akan luncurkan program program penggalangan beasiswa untuk siswa-siswi SMA 1 Batusangkar dengan nama program DBS (Dana Bantuan Siswa). Program DBS dibagi menjadi 4 kategori, kategori Platinum, Gold, Silver, Spontan. Kategori platinum merupakan kategori bantuan sebesar 10 juta rupiah. Gold bantuan sebesar 5 juta rupiah, Silver bantuan sebesar 2,5 juta rupiah. Dana Bantuan Siswa yang ditargetkan terkumpul dalam acara ini yaitu sebesar  200 juta rupiah serta tidak tertutup bantuan spontanitas dari alumni yang hadir tanpa ditentukan nominal rupiahnya, pungkasnya.

Semenatara itu Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi sangat mengapresiasi acara reuni akbar yang diadakan IKASMANSA se Jabodetabek ini, mengingat acara ini dapat menjalin selaturrahmi dan meningkatkan peran serta perantau Tanah Datar untuk membangun kampung halaman.

“Begitu pentingnya mengadiri acara ini, kami bersama Ketua DPRD Anton Yondra memutuskan untuk mereschedule beberapa agenda dan menghadiri undangan ini”, kata Bupati Irdinansyah menambahkan yang juga dihadiri Wakil Bupati Zuldafri Darma.

Selain itu Bupati juga melaporkan perkembangan terkini mengenai keadaan Kabupaten Tanah Datar mulai dari bidang pemerintahan, infrastruktur, pertanian, perkebunan dan pariwisata. Bupati Tanah Datar juga  mengajak kepada alumni SMA 1 Batusangkar untuk bersama-sama membangun kampung halaman dengan berinvestasi di Kabupaten Tanah Datar.

Pada kesempatan tersebut kegiatan Reuni akbar IKASMANSA se Jabodetabek juga diisi dengan acara berbagai acara kesenian tari, paduan suara, hiburan musik, pengundian doorprize, dan diakhiri dengan dendang KIM berhadiah dengan hadiah yang cukup menarik sumbangan dari alumni dengan hadiah utama satu unit sepeda motor Honda Beat.(Nazwira)