JAKARTA, INDONESIA PARLEMEN – Untuk mencegah penyakit campak dan cacat pada usia balita, Posyandu  Plamboyan Rw 01, Kelurahan Kalideres, Kecamatan Kalideres Jakarta Barat menggelar kegiatan imunisasi, Rabu (13/9/2017) pagi. Kegiatan imunisasi yang di lakukan oleh kader Posyandu Rw 01 Kelurahan Kalideres Jakarta Barat, di gelar dilingkungan Rt 03 Rw 01 Gang Madrasah.Dalam kegiatan tersebut, tampak di hadiri sebanyak 310 balita.
Ketua Posyandu Plamboyan Rw 01 Kalideres,Muhiya yang di dampingi kadernya bernama Oom menjelaskan, kegiatan posyandu Plamboyan dilakukan secara bergantian setiap pada hari rabu kedua. Kegiatan itu merupakan kegiatan rutin secara bergantian yang dilakukan Posyandu Plamboyan di tingkat Rt. Tujuannya untuk mencegah terjadinya penyakit campak dan cacat bagi kondisi balita.
“untuk rabu ini ada 6 Rt.Diantaranya Rt 02 Rt 03,Rt 05,Rt 06 dan Rt 12 Rw 01.Kalau itemnya adalah,penimbangan,penyuluhan,imunisasi,ada pelayanan, KB,pemberian makanan tambahan untuk balita supaya giji bayi menjadi meningkat dan seimbang.Selain itu, ada pelayanan informasi dan konsultasi keluarga bagi ibu hamil dan menyusui.”kata ketua Posyandu yang di dampingi Oom salah satu kadernya.
Sementara itu,Titin warga Rt 06/01 Kalideres mengatakan, diadakannya kegiatan imunisasi dari Posyandu Rw 01 Kalideres tentu membantu warga  menjadikan kesehatan pada kondisi bayi secara dini.”tentu ini sangat membantu kondisi bayi saya tetap sehat,”kata Titi. (Leman)