JAKARTA – Beredarnya photo Setya Novanto di Medsos terkait mengalami kecelakaan dan di rawat di RS Permata Hijau, tampaknya tidak di sia siakan pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk mengambil lesempatan tersebut.

Tim penyidik dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) langsung mendatangi Rumah Sakit Medika Permata Hijau untuk memastikan kebenaran informasi dan melihat kondisi politisi Partai Golkar itu.

Dari pantauan, setidaknya ada lima mobil dari penyidik KPK yang mendatangi RS Medika Permata Hijau pada pukul 22.15 WIB.

Tidak ada keterangan yang diberikan dari tim KPK tersebut, saat tiba di rumah sakit semua penyidik datang mengenakan masker. Kedatangan mereka pun menjadi pusat perhatian awak media.

Saat ini masih beberapa tim KPK tersebut tengah masuk ke rumah sakit dengan pengawalan ketat aparat kepolisian untuk mengecek keberadaan Setya Novanto yang telah ditetapkan sebagai tersangka atas dugaan korupsi KTP-el.

Pengacara Novanto, Fredrich Yunadi mengaku tidak tahu soal kedatangan penyidik KPK ke rumah sakit tersebut “Ya saya nggak tahu,” katanya saat ditemui di RS Medika Permata Hijau, Kamis, (16/11/2017) malam.

Fedrich tidak mempermasalahkan kedatangan tim KPK yang hendak menemui Setnov yang masih dirawat di kamar inap 323 yang berada di lantai 3 rumah sakit tersebut. (Leman)