ACEH UTARA – Sebuah kondisi yang memilukan Melihat Kondisi Rumah ibu Muridah, Marhendi Seorang Anggota LSM KPK Aceh Utara, ketika dirinya berkunjung ke desa Tanjong Pineng Kecamatan Senudon Kabupaten Aceh Utara untuk menemui Ibu Muridah (35), kedatangan dirinya setelah ada salah seorang sahabat yang mengisahkan kehidupan ibu Muridah yang tinggal di sebuah gubuk tua yang sudah sangat tidak layak di huni oleh manusia.
“Setibanya di Rumah Ibu Muridah saya terkejut menyaksikan puing-puing bangunan yang di satukan membentuk sebuah gubuk yang sangat mirip dengan kandang kambing, pada saat itu ibu Muridah tidak ada di rumah dan saya diajak oleh warga untuk menemui ibu Muridah di sawah saya tersentak ketika melihatnya,” tutur Marhendi. 

Saat ditemui, lanjutnya. menurut pengakuan Ibu Muridah bahwa pada awalnya rumah yang di tempatnya tersebut dalam kondisi yang baik, namun seiring waktu berjalan rumah tersebut keropos dan hanya menyisakan beberapa bagian yang masih bisa di gunakan untuk berteduh. Menurut pengakuan Marhendi bahwa Muridah selama ini hanya tidur diatas tanah karena tidak memiliki lantai rumah.

Sedangkan suaminya yang sehari-hari bekerja sebagai buruh masak mie di salah satu warung di kede senudon, jika melihat dari segi pendapatan sangat tdak mencukupi untuk menghidupi keluarganya apa lagi untuk membuat sebuah rumah yang layak huni,” ujarnya ke pada awak media indonesiaparlemen.com. (Mursyidi)