KEPANJEN – Tim Pemenangan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Drs. H. Saifullah Yusuf – Puti Guntur Soekarno, SIP., yang terdiri dari Partai PKB, PDI-P, PKS dan Gerindra Kabupaten Malang, mendeklarasikan Aliansi Relawan dan Komunitas Jawa Timur (AREK JATIM) sebagai Relawan Gus Ipul – Mbak Puti (GUSTI), bertempat di Warung Wakul Nusantara Jl. Trunojoyo Kepanjen – Kabupaten Malang (depan stadion Kanjuruhan), hari Rabu, tanggal 28 Maret 2018.

Deklarasi Arek Jatim GUSTI dilaksanakan dengan tanda penyempatan jas dan pin Arek Jatim oleh wakil dari fraksi PDI Perjuangan Kabupaten Malang Sih Purwaningtyas, juga sebagai anggota DPRD PDI Perjuangan Kabupaten Malang.

Dalam acara deklarasi ini dihadiri juga oleh sekitar 250 orang yang terdiri dari Struktural PDI Perjuangan Kabupaten Malang dan Kota Malang, Struktural PKB Kabupaten Malang, Struktural PKS Kabupaten Malang, Struktural Partai Perindo Kabupaten Malang, Banser Kabupaten Malang, Pemuda Anshor Kabupaten Malang, Komunitas Mata Merah, Simpatisan, Tokoh Budayawan dan Seniman, tokoh masyarakat, Tim Pemenangan GUSTI.

Hadir pula Budi Kriswiyanto anggota Fraksi PDI-P Kabupaten Malang, Bunda Rosa Tri Handayani dan Warto Adi selaku Sesepuh Arek Jatim, Subeki selaku Tim Pemenangan GUSTI. Dalam sambutannya Bambang Siswanto selaku wakil DPC Kabupaten Malang, menyampaikan, bahwa Arek Jatim bukan merupakan relawan semata.

“akan tetapi adalah merupakan bagian daripada tim untuk memenangkan Gusti sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur,” tegasnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Subeki selaku wakil dari Tim Pemenangan GUSTI, bahwa Arek Jatim sama seperti relawan relawan lainnya yang mendukung GUSTI.

Bahkan Subeki meminta kepada Andi Sinyo selaku Ketua Umum Arek Jatim untuk menyiapkan tempat sebagai posko sampai tingkat koordinator desa (Kordes). (John)