KABUPATEN TANGERANG – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 3415504 Kramat dijalan raya Cituis Kecamatan Pakuhaji Kabupaten Tangerang mengadakan acara santunan kepada anak yatim piatu yang ada disekolah dasar (SD) Negeri Kramat V dan SDN Kramat II,pada selasa (24/4/2018).

Giat itu dilakukan dalam rangka Program pertamina spiritual marketing (PSM) yang diarahkan kepada semua SPBU yang ada diwilayah masing-masing oleh Pertamina Pusat diseluruh Indonesia.

Menurut Keterangan Agus Rianto selaku Admin SPBU Kramat menuturkan, Giat yang dilakukan ini guna membantu bagi masyarakat khususnya bagi para siswa-siswi yang duduk dibangku kelas 1 dan 6 yang ada diwilayah Kecamatan Pakuhaji.

“Giat santunan yang kita jalani ini dari program PSM untuk memberikan bantuan kepada para siswa-siswi yang ada diwilayah pakuhaji,” Ujarnya kepada wartawan dikantor SPBU Kramat.

Ditambahkan Agus, Santunan ini paling tidak dapat membantu mereka dalam hal kebutuhan sekolah dan ini sudah keenam kalinya diadakan.

“Program ini setiap bulan kita adakan kesekolah-sekolah yang ada diwilayah Kecamatan Pakuhaji. serta bantuan yang kami berikan tersebut berupa peralatan sekolah seperti tas dan uang saku untuk keperluan mereka sekolah,” katanya.

Selain itu menurut keterangan pihak sekolah yang diwakili oleh Rohani selaku Dewan Guru dari SD Negeri Kramat V mengatakan, Pihak sekolah sangat senang sekali dengan adanya bantuan dari program PSM tersebut.

“Jumlah siswa-siswi yang mendapat bantuan ini sebanyak 10 orang dari SDN Kramat V dan 21 orang dari SDN Kramat II keseluruhan ada 31 orang,mudah-mudahan ini menjadi titik awal keberkahan untuk kita semua, Amin…” harapnya.

Acara Santunan Tersebut dihadiri oleh, Agus Rianto Perwakilan dari SPBU 3415504 Kramat dan tim, Pemerhati Sosial serta Dewan Guru SDN Kramat V dan Kramat II. (Surta/Igor)