TANGERANG SELATAN – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ciputat, Pemuda Pancasila (PP), menggelar acara sosial, membagikan takjil Ramadhan secara gratis bagi pengguna jalan yang melintas di Jalan RE Martadinata Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Senin Sore (21/5/2018).

Kurang lebih sebanyak 2.000 bungkus menu takjil, dibagikan secara gratis kepada para pengguna jalan dan dalam event sosial ini dihadiri ratusan massa terdiri dari pengurus MPC, PAC, Ranting, kader maupun simpatisan Ormas Pemuda Pancasila Kota Tangerang Selatan.

Dalam beberapa rangkuman penyampaian yang dituturkan oleh para pimpinannya yakni Mardex, Abdul Azis, Opick Buya Zoelfikar maupun yang lainnya, bahwa bagi-bagi takjil dari PAC Ciputat ini sebenarnya rutinitas yang dilakukan setiap tahun, bahkan bisa setiap tahunnya bisa tiga hingga empat kali mengadakannya. Kebetulan kali ini panitianya dari kelurahan Cipayung, karena letaknya geografisnya di sini.

“Mungkin besok-besok kita mengadakannya di Kelurahan Serua Indah, Kelurahan Sawah, ataupun Kelurahan Serua. Dan Fastbiqul Khairat di bulan suci ini dan penuh berkah ini kita harus saling berbagi, saling mencintai, merupakan kewajiban sesama umat manusia.

Sementara, Marhadi atau yang biasanya disapa akrab “Bang Mardex”, selaku ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Ciputat, mengatakan Indahnya berbagi dibulan suci Ramadhan ini dapat dirasakan indah dan kita ikhlas, mudah-mudahan membawa berkah bagi kita semua.

“Jadi di Pemuda Pancasila se MPC Tangsel ini, yang pertama ya ini diselenggarakan oleh PAC Ciputat pada Ramadhan tahun ini,” ungkapnya.

Sebelumnya pula dalam kesempatan itu, Ustad Achmad Firdaus, S.Ag selaku Kepala Bidang Kerohanian MPC PP Tangsel memberikan tausiyah dengan tema agar umat untuk peduli lingkungan.

Dirinya mengajak sekaligus menitip pesan kepada seluruh elemen masyarakat yang ada di Tangsel untuk bersama–sama mencegah terorisme dan paham radikalisme untuk tidak tumbuh dan berkembang di tengah masyarakat khususnya di Kota Tangsel.

“Kita dukung bersama dan apresiasi, karena menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat bukan hanya tugas aparat saja tetapi semua elemen masyarakat harus terlibat,” serunya.

Sembari menambahkan Pemuda Pancasila Tangsel harus bisa menjaga marwah demi tujuan utama menjadi Penjaga Pancasila, dan menjadi pemersatu sesama anak bangsa. (Glen)