KABUPATEN TANGERANG – Polsek Teluknaga Mengadakan giat Ramadhan dalam bentuk membagikan takjil kepada pengendara yang melintas didepan mako polsek tepatnya dijalan raya kampung melayu teluknaga, Sabtu (26/5/2018).

Selain itu giat Ramadhan yang diadakan tersebut disertai pemberian santunan kepada anak yatim piatu, pemberian sorban kepada para santri serta Kuliah tujuh menit (kultum) dan buka puasa bersama serta sholat magrib berjamaah.

“Hal tersebut mengandung maksud untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan dibulan suci ramadhan juga untuk berbagi kepada sesama. dan pembentukan satgas sorban dari seluruh unsur dan pemberian santunan anak yatim, berbuka puasa kepada umat muslim yang menjalankan ibadah puasa,” ucap AKP Fredy disela-sela acara. Sabtu (26/5/2018).

Kapolsek Menambahkan Sesuai atensi Kapolres Metro Tangerang Kota, Bahwa untuk menjalin tali silaturrahmi dengan masyarakat sehingga timbul kedekatan dan kecintaan terhadap Polri sehingga program pimpinan tercapai maka dilaksanakan kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah Acara pun berlangsung dengan tertib,lancar, serta penuh keakraban dan tali silaturrahmi tetap terus terjalin untuk kedepannya,” tuturnya.

Giat tersebut dipimpin langsung Kapolsek Teluknaga AKP Fredy Yudha Satria, S.ST juga hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 01 Teluknaga KAPTEN Czi Arni Fanani diwakili Pelda Sukoyo beserta anggota, Danpos AL Letda Laut (p) Deky, Danpos AU, Ketua MUI Teluknaga KH. Muhammad Zaidi Ketua MUI Kosambi KH Adhis Ridho, SE MSc, para alim ulama, tokoh agama, tokoh masyarakat, Bhayangkari Polsek Teluknaga, Persit Koramil 01 Teluknaga, serta warga sekitar. (Surta)