KABUPATEN BEKASI – Kedatangan awak media ke Polsek Tambelang di Jl. Suka Rapih Raya, Sukarapih, Tambelang, Bekasi, Jawa Barat, untuk menjalin silaturahmi disambut baik dengan Kapolsek Tambelang.

Dari pantauan awak media, sikap yang sangat humanis dan pelayanan yang baik dari anggota Polsek Tambelang kepada masyarakat.

Dalam perbincangan membahas tentang paham radikalisme, Kapolsek Tambelang AKP. Suwardi, mengutarakan, untuk terkait paham bahaya radikalisme di masyarakat, dirinya sudah sering kali menghimbau kepada para pemerintah setempat dari tingkat kecamatan dan desa-desa saat rapat minggon untuk mendata kembali warganya masing-masing, ungkapnya.

” Di wilayah hukum Polsek Tambelang  dari kecamatan suka wangi 7 desa dan kecamatan Tambelang  7 desa  , keseharian aktivitas masyarakat beraneka ragam ada yang kantor , pabrik, petani, buruh, tentara, polisi juga ada, rata-rata penduduk di wilayah Tambelang pribumi adapun pendatang tapi tidak banyak “, ulas AKP. Suwardi. Rabu (30/10/2019)

AKP Suwardi menambahkan, Polsek Tambelang sudah mengantisipasi dengan terus bersinergi kepada  pemerintah setempat untuk waspada dan jangan lengah serta tetap selalu koordinasi dengan Bimaspol yang ada di desa-desa, bagi yang mempunyai kontrakan lebih peduli lagi terhadap status yang mengontarak,”tegasnya.

( Dirham )