TANGERANG, INDONESIAPARLEMEN.COM – Dalam rangka meningkatkan jalinan dan membina hubungan yang harmonis serta untuk lebih saling mengenal dan berkomunikasi dengan baik, Kapolsek Cisauk AKP Fahad. H, S.I.K bertatap muka dan pembekalan kepada pengurus dan anggota Kelompok Sadar Kamtibmas (KSK) Sub sektor Polsek Cisauk, Polres Tangerang Selatan. Sabtu (14/11/2020).

Kegiatan yang berlangsung malam hari pukul 20.00 Wib di Aula Kantor Desa Suradita Kecamatan Cisauk Kabupaten Tangerang, berlangsung dengan suasana yang sangat akrab dan penuh kekeluargaan.

Kapolsek Cisauk AKP Fahad. H, S.I.K mengatakan kegiatan tatap muka dan pembekalan dengan pengurus KSK Polsek Cisauk, Kanit Reskrim dan Kapolpos Suradita, tersebut bertujuan untuk mensosialisasikan tugas dan kewenangan Kepolisian dan KSK sebagai Mitra Polri dalam melaksanakan tugas.

Dalam arahannya Kapolsek Cisauk memberikan semangat agar selalu kompak dan selalu kordinasi dengan organik Polsek Cisauk maupun elemen masyarakat lainnya.

Selain itu Kapolsek Cisauk memberikan penghormatan yang setinggi-tingginya atas partisipasi KSK yang telah membantu tugas kepolisian dalam memberikan pelayanan di masyarakat tanpa pamrih.

“Saya berharap KSK Sektor Cisauk dapat menjadi suri tauladan dalam pelayanan dan kedisiplinan untuk masyarakat,”imbuhnya.

Diakhir arahannya Kapolsek berpesan untuk tetap menjaga kekompakan dan saling menghormati antar sesama rekan KSK.

Di sisi lain, Kapolsek Cisauk mengimbau kepada warga masyarakat agar selalu melaksanakan protokoler kesehatan mulai dari menggunakan masker, mencuci tangan, jaga jarak dan hindari kerumunan banyak orang, agar kita dapat bersama-sama mencegah dan memutus mata rantai virus Covid-19.

( Glen )