PEKALONGAN, INDONESIAPARLEMEN.COM –Kapolres Pekalongan AKBP Darno, S.H., S.I.K., dengan didampingi Wakapolres Pekalongan Kompol Andis Arfan Tofani, S.H., M.H. pagi tadi melaksanaka pengencekan pelaksanaan pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara di tingkat PPK, Sabtu (12/12/2020).

Kapolres Pekalongan AKBP Darno, S.H., S.I.K., mengatakan, pengecekan ini dilakukan guna mengecek para personel yang bertugas mengamankan pelaksanaan di tingkat PPK. Diharapkan pengecekan ini dapat meningkatkan semangat anggota dan petugas PPK yang bertugas dalam Pilkada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan Tahun 2020.

“Kami hadir disetiap PPK Kecamatan dalam rangka untuk memastikan keamanan serta kelayakan protokol kesehatan di lokasi rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara,” ujar AKBP Darno disela-sela kegiatan.

Pada kesempatan tersebut Kapolres juga kembali mengingatkan masyarakat untuk selalu mempedomani protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Dengan cara 3M, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak serta tidak berkerumun.

“Dengan disiplin kita semua turut serta membantu Pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19. Serta mari kita sukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2020 yang damai, lancar dan kondusif serta sehat,” pungkasnya.
(Miftah)