Dok: Humas PKB
Dok: Humas PKB

JAKARTA, INDONESIAPARLEMEN.COM – Hasbiallah Ilyas yang kembali menjadi Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DKI Jakarta, diyakini bakal memberi kontribusi besar bagi raihan suara PKB di Pemilu 2024 mendatang. Hal tersebut di utarakan Darussalam, Ketua DPC PKB Jakarta Selatan, Minggu (7/2/2021).

“Memang beliau layak memimpin DKI Jakarta, selain pengalaman juga mampu menggerakan struktur partai,” kata Darussalam.

DKI Jakarta, Lanjut mantan legislator DPRD. itu membutuhkan figure Ketua yang berkualitas dan memiliki integritas kepada warga DKI Jakarta. “Jakarta ini memiliki karakter pemilih yang unik, selain mengandalkan basis masa NU, PKB Jakarta punya tugas berat meraih simpati masyarakat DKI yang heterogen. Dan kemampuan itu ada di beliau sebagai senior,” ungkap Darusalam.

Kerja-Kerja politik PKB DKI Jakarta lanjut politisi muda yang akrab disapa Alam itu akan menjadi barometer tersendiri, bukan hanya DPW lain namun juga DPP PKB. “Ketua PKB DKI saya kira mengerti betul soal itu, bagaimana DKI menjadi contoh bagi wilayah yang lain, kita di ibukota soalnya,” kata Alam.

Sebagai Ketua DPC Jakarta Selatan, Alam bakal mensuport kerja Ketua dan struktur di DPW. “Sebagai bagian dari struktur, Selatan siap dong, bahkan berkewajiban berkontribusi untuk PKB di DKI, kita juga tidak menghendaki mendapat catatan khusus dari DPP PKB,” ujarnya.

Soal catatan khusus DPP PKB, kata Alam menambahkan, “Ya catatan evaluasi kinerja lah, jangan sampai rapot DKI merah, kami di DKI harus kerja keras menjalankan mandat Ketua Umum Muhaimin membesarkan PKB,” tukas Alam.

Sebagaimana diketahui, Hasbiallah Ilyas kembali dikukuhkan menjadi Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Jumat (5/2/2021) kemarin.

(Red)