Dua ‘manusia silver’ terekam CCTV bawa kabur motor korban

JAKARTA, INDONESIA PARLEMEN – Dua orang pengamen ‘manusia silver’ diamankan polisi setelah melakukan pencurian motor di Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat.

Keduanya sempat lolos mencuri motor di Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Pelaku yaitu M (18) dan R (17). Kanit Reskrim Polsek Kembangan AKP Niko Purba mengonfirmasi jika keduanya sempat melakukan pencurian di Cipulir.

“Aksi kedua (di Srengseng) iya hari itu. (Aksi pertama) kalau berdasarkan himpunan yang kita dapat di daerah Peninggaran (Cipulir), tapi kita belum cek ke sana, karena bukan wilayah kita. Kita masih cek daerah sini dulu,” kata AKP Niko Purba, saat dikonfirmasi, Selasa (20/4/2021).

Niko menambahkan, aksi pertamanya di Cipulir terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, Senin (19/4). Setelah itu kedua pelaku itu melanjutkan aksinya di Srengseng dan berhasil ditangkap.

“Jadi yang pertama di Peninggaran kurang lebih sore jam 3.00, habis itu lanjut ke sini (Srengseng), baru ketangkep,” ujar Niko.

Dua orang manusia silver itu mengintai sepeda motor milik korban yang sedang ingin buka puasa yang berada di tepi jalan di kawasan Srengseng. Mereka menggunakan kunci T untuk menggasak motor tersebut.

“Kronologisnya dia ngamen lihat motor di tepi jalan, yang mana orangnya tuh meninggalkan motor karena ingin buka puasa sebentar. Habis itu ya udah dicongkel dia pake kunci T, eh ketahuan,” Jelasnya.

Niko mengatakan dua ‘manusia silver’ itu kabur setelah aksinya itu dipergoki warga. Lalu, warga berusaha mengejar para pelaku dan berhasil ditangkap bersama anggota polisi, yang kebetulan sedang ada yang berpatroli di sekitar lokasi.

“Ketahuan, abis itu kabur. Bersama warga berusaha ngejar, pas kebetulan petugas ada yang monitor, ya udah diamanin sama polisi bareng warga,” Kata Niko.

Saat sudah diamankan, polisi langsung mendalami kedua pelaku tersebut. Saat ini mereka masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut.

“Udah langsung kita dalami keterangan dia aja. Tapi masih diproses sekarang,” katanya.

Lebih lanjut, Niko menyebut bahwa aksi kedua pelaku ini merupakan yang kedua kalinya. Sementara, barang bukti sepeda motor merek Yamaha Mio yang berhasil dicuri di Cipulir sudah diamankan.

Modusnya adalah berpura-pura mengamen. Mereka mengincar motor yang ditinggal oleh warga.

“Dia tuh ngamen, sudah mulai ngamen sudah nyuri satu. Nah yang kedua melakukan itu yang baru ketahuan kita sudah ada buktinya,” tutupnya.

Editor: Redaksi