Presiden Jokowi bersama Presiden Prancis Emmanuel Macron (tengah) dan Joe Biden. Dok: Setkab

JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengikuti rangkaian pertemuan dengan kelompok negara kaya G7 di Elmau, Jerman. Seperti biasa, para petinggi negara melakukan foto bersama di saat pertemuan.

Ada hal menarik dalam pertemuan itu,  yakni keakraban yang diperlihatkan oleh Presiden Jokowi dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden. Jokowi tampak berdiri di paling depan diapit oleh tuan rumah KTT G7 yakni Kanselir Olaf Scholz bersama dengan Biden.

Nampak beberapa kali pria kelahiran Solo, Jawa Tengah itu berbincang dengan Joe Biden. Sesekali kedua kepala negara juga tertawa lepas sambil merangkul.

Tidak hanya Biden, Presiden Jokowi juga berbincang akrab dengan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida. Ketika di dalam ruang pertemuan, Presiden juga sempat bertegur sapa dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron.

Sebelumnya sesaat berangkat menuju lokasi pertemuan, para pemimpin negara menaiki helikopter. Presiden Jokowi yang duduk di sebelah Perdana Menteri India Narendra Modi, tampak santai berdiskusi.

Pada pertemuan 27 Juni 2022 itu Jokowi mengajak negara-negara G7 berkontribusi memanfaatkan peluang investasi di sektor energi bersih di Tanah Air. Hal itu ia sampaikan saat menjadi pembicara dalam sesi working lunch dengan topik perubahan iklim, energi, dan kesehatan.

“Negara-negara G7 harus memanfaatkan peluang investasi di sektor energi bersih di Indonesia, termasuk pengembangan ekosistem mobil listrik dan baterai litium,” ujar Jokowi.

Menurut kepala negara, potensi Indonesia sebagai kontributor energi bersih, baik di dalam perut bumi, baik di darat maupun laut sangat besar. Hanya saja, Indonesia membutuhkan investasi besar dan teknologi rendah karbon untuk mengolah semua itu. Terutama untuk mendukung transisi menuju energi bersih yang cepat dan efektif.