Indonesia Parlemen – Real Madrid tetap menjadi favorit untuk memenangkan Liga Champions meski lawan mainnya memberatkan, investasi besar-besaran pun telah dilakukan Paris Saint-Germain. Menurut penilaian legenda Jerman, Michael Ballack, Real menjadi tim pertama yang berhasil memenangkan kompetisi ini dua musim berturut-turut setelah menang 4-1 atas Juventus di final Mei lalu.
Harapan PSG berakhir di babak 16 besar, dengan kekalahan agregat 6-5 yang mengejutkan dari Barcelona, saat musim lalu. PSG lantas membeli Neymar dari Barcelona dan membawa Kylian Mbappe dalam kesepakatan pinjaman awal dari AS Monaco, dan kehadiran keduanya diklaim akan membuat kekuatan PSG menjadi lebih membahayakan dalam usaha meraih gelar perdananya.
Ballack, yang meraih runner-up dua kali di Liga Champions bersama Bayer Leverkusen dan Chelsea, yakin Madrid tetap menjadi tim terbaik di benua ini. “Real Madrid berada di puncak semua hal saat ini, pengalaman, kelas, kesuksesan, berbicara untuk dirinya sendiri,” kata Ballack di Soccerway.
“PSG dengan semua pemain tidak berada di level mereka sekarang, mereka memiliki tim teratas dan mampu memenangkan Liga Champions. Namun tim lain juga bisa sukses.
Dia membayangkan mantan klubnya Bayern Munich ada di antara pesaing, memuji optimisme Carlo Ancelotti saat ia terlihat membaik di tahun keduanya di Allianz Arena.
“Saya mengerti optimismenya karena dia adalah pelatih tim papan atas yang selalu memiliki kesempatan untuk memenangkan Liga Champions,” kata Ballack. (Jones)
Tinggalkan Balasan