TANAH DATAR, INDONESIA PARLEMEN – Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah Didampingi Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian meresmikan Pengoperasionalan Masjid Fathul Barri di Jorong Darek Nagari Simawang Kecamatan Rambatan Kabupaten Tanah Datar Provinsi Sumatera Barat.
Prosesi awal kegiatan peresmian pengoperasionalan masjid Fathul Barri di awali dengan pembacaan ayat suci Alquran dan dilanjutkan dengan pembacaan do’a oleh Sahirman dan diteruskan dengan penyampaian kata sambutan oleh panitia pelaksana Firman Malin Panduko.
Firman Malin Panduko menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat jorong darek Nagari Simawang.
”baik yang berada di perantauan maupun yang ada di Nagari Simawang yang telah berpartisipasi mensukseskan acara peresmian pengoperasionalan masjid Fhatul Barri baik sumbangan moril maupun materil,” katanya saat memberikan sambutan, Jumat (25/6/2021).
ketua Pembangunan masjid Fathul barii Masrul Tanjung menceritakan aawal mula rencana didirikannya Masjid Fathul Barii.
“Tahun 2017 para tokoh masyarakat jorong darek telah berpikiran untuk pembangunan masjid dan pada 24 Agustus tahun 2018 terlaksana pembangunan masjid dengan peletakan batu pertama oleh asisten Bupati Kabupaten Tanah Datar,” ucapnya.
Meskipun sekarang pembangunan belum selesai tetapi masjid bisa di opersionalkan,
Lebih lanjut, Masrul Tanjung menyampaikan pada seluruh unsur yang telah ikut berperan serta dalam pembangunan masjid Fathul barii saya ucapkan terimakasih, dan mari kita ramaikan masjid ajaknya.
Selanjut Wakil bupati Kabupaten Tanah datar Richi Aprian mengucapkan selamat datang kepada Gubernur Sumatera barat Mahyeldi Ansharullah dan terimakasih diantara kesibukannya.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah,menyikapi laporan dari Wakil Bupati Kabupaten Tanah Datar terkait tepal batas Kabupaten Tanah Datar dengan tepal batas Kabupaten Solok untuk musyawarah kembali.
Reporter: Nico
Tinggalkan Balasan