JAKARTA – Menteri Agraria Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto mendengarkan lannsung keinginan masyarakat terkait proses sertifikat tanah melalui program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (2/8/2022).
Dia mengaku, ada masyarakat yang sampaikan pembuatan seritfikat tanahnya belum selesai.
“Saya langsung menanyakan kepada Kepala Kantor Pertanahan (kakantah), apa penyebabnya proses pembuatan sertifikat tanah sampai belum selesai. Ternyata harus melengkapi ada satu persyaratan dokumen yang belum lengkap,” ujarnya kepada wartawan di Jakarta Utara, Selasa (2/8/2022)
Hadi berujar, persyaratan yang tadi belum dilengkapi tersebut, saat ini sudah dilengkapi dan saya yakin besok bisa jadi sertifikat tanahnya
“Saya tidak hanya melihat di atas meja saja, saya ingin di lapangan. Karena masyarakat juga perlu mendapat kepastian hukum. Agar rasa keadilan bagi masyarakat bisa terpenuhi,” jelas eks Panglima TNI itu.
Klaim 95 Persen Sertifikat Tanah sudah Teralisasi
Hadi mengklaim sudah mencapai 95 persen sertifikat tanah yang sudah teralisasi. Langkah ini sesuai dengan mandat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyelesaikan penerbitan126 juta sertifikat tanah.
Ketika dilantik pada Rabu (15/6/2022) Juni lalu, jumlah sertifikat yang terealisasi mencapai 81 juta. Hingga kini, dari target 126 juta itu Hadi mengatakan sertifikat tanah yang terealisasi sudah 95 persen.
“Ini terus (dipantau) dari staf saya suruh cek peningkatannya berapa, tapi yang jelas apabila seluruh bidang (tanah) itu sudah terdaftar, itu artinya sudah 95 persen selesai,” kata Hadi saat membagikan sertifikat tanah di Kelurahan Semper Barat, Jakarta Utara, Selasa (2/8/2022).
Hadi mengatakan, sebagian sertifikat tersebut masih berupa data yuridis yang administrasinya sudah tidak ada masalah. Sehingga sertifikat tanah bisa segera diterbitkan.
“Tidak sampai dua jam selesai, langsung kita cetak. Sehingga semua kembali pada peta bidang. Dan peta bidang itu akan segera kita realisasikan pendaftaran dan kita buat sertifikat,” jelas Hadi.
Sebagai informasi, Hadi Tjahjanto melakukan kunjungan ke Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara. Pada kunjungannya Hadi membagikan langsung beberapa sertifikat tanah yang telah terbit melalui Program PTSL.
Jurnalis: Agung Nugroho
Tinggalkan Balasan