JAKARTA – Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono menugaskan prajurit TNI, khususnya di wilayah Jakarta Utara untuk terus berjaga di lokasi kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara untuk membantu korban dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dalam kunjungannya, Yudo menyampaikan prajurit TNI masih akan terus berkonsentrasi untuk penanganan pasca-kebakaran di Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara sampai masa tanggap darurat bencana dinyatakan selesai oleh pemerintah.
“Pada saat ini masih ada yang mengungsi di tempat-tempat dan ada pasien yang masih dirawat. Ya mungkin konsentrasi di situ dulu, ada prajurit yang sudah berjaga supaya tidak ada permasalahan,” ucap Yudo.
Yudo menilai, keberadaan TNI di lokasi itu masih dibutuhkan penduduk sekitar yang mungkin masih ingin mencari barang-barang yang tertinggal di sekitar lokasi puing-puing rumahnya yang hangus terbakar.
“Nah, ini kita bantu untuk menjaga bersama dengan para korban,” ujar dia.
Jika masa tanggap darurat bencana selesai, kata Yudo, TNI tentunya akan mengikuti apa langkah yang akan diambil oleh pemerintah.
“Namun melihat suasananya seperti ini, tentunya saya yakin masyarakat butuh untuk bantuan rehabilitasi. Saya akan melihat nanti bagaimana mengambil langkah-langkah untuk para prajurit kita, apakah memperbaiki rumah atau untuk pembersihan dulu,” lanjut dia.
“Kami kan punya alat-alat untuk di sini. Dari tentara, marinir (angkatan laut) akan bersama-sama untuk membantu ini. Ya, saya kira demikian,” pungkas dia.
Jurnalis: Bambang Santoko
Tinggalkan Balasan