JAKARTA – Jajaran Dewan pengawas (Dewas) dan Direksi Perum Percetakan Uang Republik Indonesia (Peruri) dirombak.
Dilansir dari laman Infopublik.id, hal tersebut dilakukan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir melalui Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-220/MBU/07/2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Dewan Pengawas Peruri dan Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-220/MBU/07/2023 tentang Pemberhentian, Perubahan Nomenklatur Jabatan, Pengalihan Tugas, dan Pengangkatan Anggota-Anggota Direksi Peruri.
“Susunan baru itu diharapkan akan memberikan arah baru bagi perusahaan dalam menjalankan operasi bisnis inti dan ekspansi bisnis digital Peruri ke depannya, serta menghadapi dinamika pasar global yang terus berubah,” kata Erick.
Pada keputusan tersebut, Fajar Rizki diangkat kembali menjadi anggota Direksi Peruri sebagai Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko, setelah sebelumnya menjabat sebagai Direktur Pengembangan Usaha yang berakhir pada 18 Juli 2023.
Eks Kepala Divisi Keuangan di Peruri ini diharapkan mampu mengemban tanggung jawab untuk membawa perusahaan menuju tingkat keunggulan yang lebih tinggi.
Selain itu, Menteri BUMN mengangkat Farah Fitria Rahmayanti bergabung di jajaran Direksi Peruri sebagai Direktur Digital Business.
Sebelumnya, Farah adalah Kepala Strategic Business Unit (SBU) Bisnis Digital Peruri.
“Keahlian dan pengalamannya diharapkan dapat membawa transformasi bisnis Peruri ke arah yang lebih baik,” imbuh Erick Thohir.
Sementara itu, perubahan nomenklatur terjadi pada jabatan yang diemban Saiful Bahri, dari sebelumnya bernama Direktur Operasi menjadi Direktur Currency and Security Solution.
Perubahan nomenklatur juga terjadi pada jabatan Direktur Pengembangan Usaha yang sebelumnya diisi oleh Fajar Rizki, menjadi Direktur Digital Business yang saat ini dijabat oleh Farah Fitria Rahmayanti.
Dalam kesempatan ini, Erick Thohir juga mengangkat anggota-anggota Dewan Pengawas Peruri baru, yaitu Nanik Murwati dan Djanurindro Wibowo, menggantikan posisi Rudy Salahuddin dan Djoko Hendratto yang diberhentikan dengan hormat.
“Terima kasih kepada Rudy Salahuddin dan Djoko Hendratto, serta kepada Winarsih Budiriani atas segala sumbangan tenaga dan pikirannya selama memangku jabatan sebagai Anggota Dewan Pengawas dan Anggota Direksi di Peruri,” tutur Priyatmo.
Berikut susunan Dewan Pengawas dan Direksi Peruri yang baru:
Susunan Dewan Pengawas Peruri:
Ketua : Dwi Pranoto
Anggota : Salamat Simanullang
Anggota : Sutanto
Anggota : Nanik Murwati
Anggota : Djanurindro Wibowo
Susunan Direksi Peruri:
Direktur Utama : Dwina Septiani Wijaya
Direktur Currency and Security Solution : Saiful Bahri
Direktur SDM, Teknologi dan Informasi : Gandung A. Murdani
Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko : Fajar Rizki
Direktur Digital Business : Farah Fitria Rahmayanti.
Jurnalis: AGung Nugroho
Tinggalkan Balasan