DEPOK – Gerakan Muda Nasional Cinta Tanah Air (Ganacita) siap memenangkan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Gibran dalam kontestasi pemilihan Presiden tahun 2024.
Hal ini disampaikan oleh Widya Sri Handayani saat membentuk Ganacita di Cafe Bang AR, Depok, Jawa Barat, Kamis (25/1/2024).
“Hari ini bersamaan dengan rapat konsolidasi relawan Ganacita, saya juga membentuk Ganacita dan kami juga langsung deklarasi untuk memenangkan Prabowo-Gibran,” kata Radya sapaan akrab Widya.
Perempuan yang juga aktivis Kota Depok itu menganggap Prabowo dan Gibran adalah sosok yang tepat untuk melanjutkan program – program pemerintahan Jokowi.
“Kami dari Ganacita mendukung penuh program-program Prabowo – Gibran seperti melanjutkan pembangunan IKN, ketahanan pangan dan pembangunan yang merata di seluruh Indonesia,” ucap Radya.
Hal senada juga diungkapkan Riko Hari Perkoso selaku Wakil Ketua Ganacita.
Dia mengatakan program Prabowo-Gibram sejalan dengan visi dan misi dari Ganacita.
“Dengan melanjutkan program Pemerintahan Jokowi seperti pembangunan IKN, Ketahanan Pangan dan Pembangunan yang merata menjadikan titik untuk indonesia tidak lagi ada sebutan Jawa Sentris tapi Indonesia milik seluruh Rakyat,” ujar Riko
Dia mengungkapkan harapan dengan dibentuknya Ganacita agar para gerakan pemuda ini menjadi pegangan untuk bersama-sama membangun bangsa dan tanah air.
“Saat ini memang lingkup kita masih batas Kota Depok karena baru mendeklarasikan diri, tapi kami berharap dengan terbentuknya Ganacita menjadi pegangan untuk dapat menjadi bagian dalam membangun tanah air kita sendiri karena saat ini anak muda yang harus menunjukan akan kemajuan Indonesia menjadi Indonesia Emas 2024,” pungkas dia.
Tinggalkan Balasan