JAKARTA, INDONESIA PARLEMEN – Kelurahan Warakas melaksanakan vaksinasi di wilayah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala mikro di SDN 01 GG. VI (Yayasan Ittihadul Muslimat), Rabu, (23/6/2021).

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk pencegahan orang sehat tertular virus COVID-19 dan secepatnya menciptakan kekebalan komunal.

Lurah Warakas, Makhrus Nugroho mengatakan pelaksanaan vaksinasi dinamis rutin dilakukan Kelurahan Warakas.

“Ada dua lokasi, Kelurahan Warakas dan SDN 01 Warakas. Pelaksanaan vaksinasi untuk warga usia 18 tahun keatas sudah dilakukan sejak tanggal 10 Juni 2021 lalu,” katanya.

Makhrus menambahkan, untuk hari ini Kelurahan Warakas melaksanakan percepatan vaksinasi pada warga wilayah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM berskala mikro.

“Wilayah PPKM berskala mikro tersebut ada di RT 07 RW 09 Gang VI Warakas. Sepuluh rumah dengan warga terpapar sebanyak 37 orang. Ada 55 orang yang divaksinasi, untuk pelaksanaannya kita lakukan di SMAN 18,” terangnya.

Makhrus berharap, dengan dilakukannya vaksinasi pada wilayah tersebut bisa mencegah penyebaran COVID-19 ke warga yang lain.

“Jangan sampai warga yang lainnya menjadi sakit karena tertular virus COVID-19. Selain itu, kita berharap sesegera mungkin dapat menciptakan kekebalan komunal pada lingkungan tersebut,” tuturnya.

Reporter  : Bintarsih

Editor : NV