JAKARTA – Polsek Kepulauan Seribu Utara bersama Tim Kampung Tangguh Jaya Pulau Pramuka dan Tenaga Kesehatan melakukan Testing Swab Antigen kepada peserta latihan Paskibra di Gedung Olah Raga Pulau Pramuka Kecamatan Kepulauan Seribu Utara. Minggu (27/6).
Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Polres Kepulauan Seribu AKP Asep Romli mengatakan, peserta pelatihan paskibra Kabupaten Kepulauan Seribu sejumlah 27 orang yang sedang melaksanakan kegiatan pelatihan Paskibra disarankan untuk melakukan Swab Antigen untuk mengantisipasi terpapar nya Covid-19.
“Iya saat kegiatan pelatihan itukan kan terjadi kerumunan, sehingga rawan adanya penularan, kemudian kami lakukan testing Swab Antigen,” kata Asep Romli.
Asep menambahkan, sejumlah 27 peserta latihan Paskibra telah dilakukan testing dengan Swab Antigen dengan hasil 3 reaktif.
“3 peserta yang reaktif kita sarankan untuk menjalani isolasi mandiri menunggu Swab PCR dari Sudin Kesehatan,” tambahnya.
Diketahui, pihak Polsek Kepulauan Seribu Utara bersama Tiga pilar dan Tenaga Medis serta Tim Kampung Tangguh Jaya yang ada di wilayah Kepulauan Seribu Utara terus melakukan upaya pencegahan penyebaran Covid-19.
“Testing, Tracing dan Treatment akan terus dilakukan oleh pihak Polsek Kepulauan Seribu Utara bersama Tim Kampung Tangguh Jaya dan Tenaga Kesehatan sebagai upaya mencegah lajunya penyebaran Covid-19,” ujarnya.
Sumber : Humas Res Kep Seribu || Reporter : Noval Verdian
Tinggalkan Balasan