JAKARTA – Kate Victoria Lim putri dari pengacara Alvin Lim, dalam wawancara bersama Uya Kuya menyampaikan keluh kesah dan aspirasinya terkait penegakan hukum di Indonesia.
Hal ini imbas dari ditahannya Alvin Lim atas kasus dugaan pemalsuan identitas.
Dalam podcast Uya Kuya, Kate mempertanyakan kenapa hal yang sama terkait dugaan KTP palsu atas nama Burhanuddin tercatat dengan 3 tahun lahir yang berbeda.
“Justru tidak pernah diproses atau diselidiki oleh pihak berwenang padahal, Alvin Lim sudah membuat laporan resmi ke Jamwas (Jaksa Pengawas) terkait KTP aspal (asli tapi palsu) ini,” ucap Kate dalam tayangan video podcast tersebut.
Kate mengaku jika ini bukan pertama kalinya, ayahnya dikrminalisasi. Sebelumnya, Alvin disebut juga sempat ditahan 9 Bulan atas sangkaan penculikan anak. Padahal Alvin Lim hanya mengambil Kate, anak kandungnya sendiri dari rumah orang lain.
Kate Victoria Lim, selaku putri tunggal Alvin Lim mulai aktif bersuara meneriakan keadilan.
Sebelumnya dia berorasi dalam aksi protes di depan gedung Mahkamah Agung dan Kejaksaan Agung meminta agar ayahnya dibebaskan karena menjadi korban kriminalisasi.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan