MALANG – Wakil Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Muhamin Iskandar mengharapkan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia (Mendes PDTT) yang akan datang tetap berasal dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Dia mengaku, pada tahun 2014 lalu bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menyusun serta membangun Kemendes PDTT.
“Menteri sampai hari ini tetap Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan saya minta sebetulnya di doakan sampai kiamat PKB terus (Menterinya),” kata Muhaimin Iskandar dalam tayangan YouTube Pengembangan Informasi (BPI) Kemendes PDTT di Unisma Malang, Minggu (21/5/2023).
Pria yang kerap di sapa Cak Imin itu mengatakan ada dua warisan Abdurahman Wahid (Gus Dur) yang harus ditanggung oleh PKB waktu itu, yaitu persoalan kelautan dan Desa.
“Gus Dur jauh sebelum jadi Presiden punya organisasi besar namanya Bina Desa. Bina Desa itu satu-satunya kekuatan pemikir yang mengimbangi Orde Baru waktu itu. Yang kedua cita-cita Gusdur pembangunan bergeser kelaut bukan hanya ke darat,” jelas dia.
Bukan itu saja, Muhaimin Iskandar menyebut semenjak undang-undang nomor 6 tahun 2014 tentang desa di jalankan sudah nampak kemajuan desa- desa di Indonesia yang juga diakui dunia.
Pengalaman enam tahun (Kementrian desa PDTT), kata Cak Imin, cukup membanggakan dan harus di jadikan sebagai tonggak sejarah agar lebih kuat lagi.
“Saya mengajak seluruh kepala desa di Indonesia mari kita manfaatkan momentum keberhasilan dana desa selama ini untuk pembangunan Nasional,” ujarnya.
Jurnalis: Dirham
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan