JAKARTA, INDONESIA PARLEMEN – Memutuskan menjalin hubungan dengan seorang janda adalah pilihan bagi pria. Wanita yang pernah memiliki keluarga ini tentu mengerti cara membina hubungan rumah tangga selanjutnya bila mendapatkan kesempatan lagi.
Walau sering kali dipandang sebelah mata, menikah dengan janda memiliki banyak keuntungan loh.
Berikut adalah 3 keuntungan menikah dengan janda, sebagaimana dilansir dari GenPI.com
1. Janda lebih dewasa dari pada gadis
Hal pertama yang akan kamu dapatkan dari seorang janda yakni sifat dewasa.
Dibandingkan dengan gadis, janda yang sudah memiliki pengalaman pastinya mengerti apa saja tugas sebagai ibu rumah tangga.
Mulai dari membersihkan rumah, mengasuh anak, hingga melayani suami.
2. Janda ditinggal mati lebih diutamakan
Selanjutnya, kamu bisa memilih janda yang ditinggal mati daripada cerai.
Pertimbangan paling mendasar yakni status anak. Saat itu kamu akan menjadi ayah pengganti.
3. Memahami tujuan menikah
Terakhir, hal yang wajib dimengerti sebelum menikah dengan janda adalah memahami tujuan dari sebuah pernikahan. Jangan sampai kamu melupakan niat menunaikan ibadah untuk menciptakan keluarga impian.
Editor: Redaksi
Tinggalkan Balasan