JAKARTA – Pengamat Politik Jerry Massie memuji langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang melakukan penyitaan pada telepon selular milik Sekjen PDIP Hasto Kristianto.

“Bagus itu penyitaan HP Hasto. Karena untuk membongkar apakah ada pembicaraan maka HP seseorang ada hubungannya perlu disita,” kata Jerry, Rabu (12/6/2024).

Ia meyakini KPK dapat mengungkapkan rahasia ‘raib’-nya Harun Masiku dengan mengungkapkan percakapan yang telah terhapus dari aplikasi yang ada di telepon selular.

“KPK menyita HP-nya, bisa jadi itu adalah upaya menemukan Harun Masiku. Dan saya percaya Hatun Masiku yang ditutupi selama ini akan terungkap,” ungkapnya.

Jerry mengungkapkan penyitaan HP terkait proses penyelidikan dijamin UU. Dan seharusnya, Hasto tak perlu galau kalau jika tidak melakukan kesalahan.

“Jika tak salah, gak perlu galau, pasti aman-aman saja Tapi bahasa non verval bahkan verbal Hasto, saya lihat ada sebuah kepanikan dan ketakutan,” ungkapnya lagi.

Ia memprediksi akan banyak kejutan paska penyitaan telepon selular milik Hasto oleh KPK ini.

“Akan ada banyak kejutan KPK terkait penyitaan Hp ini. Memang nama Hasto sempat diseret dalam kasus Harun Masiku. Semua akan terkuak antara Hasto terlibat atau tidak. Pengadilan Tipikor yang akan menjawab,” kata Jerry.

Terkait ‘raib’-nya Harun Masiku ini, ia memperkirakan ada kaitannya dengan borok rajanya.

“Ada yang mengaitkan dengan Pemilu, itu salah besar, pemilu sudah berakhir jadi tak ada korelasinya. Saya menyakini akan banyak yang terungkap para aktor KPU gate. Penyuapan ini akan melibatkan salah satu petinggi KPU jika Harun Masiku tertangkap,” pungkasnya.