JAKARTA- Beberapa aset Doni Salmanan disita pihak kepolisian akibat imbas dari kasus yang menjeratnya.
Teranyar, Polisi telah resmi menyita rumah serta kendaraan Doni Salmanan, yang terdiri dari mobil dan beberapa motor mewah, pada Minggu 13 Maret 2022.
Dikutip Indonesiaparlemen.com dari unggahan video di Instagram @rumpi_gosip, terlihat detik-detik penyitaan rumah, mobil dan motor mewah milik Doni Salmanan.
Nampak rumah Doni Salmanan telah di beri garis kuning polisi. Sementara mobil suport berwarna biru dan beberapa motor mewah telah dideret dengan mobil besar untuk disita.
Pihak kepolisian dikabarkan menyita dua rumah milik Doni Salmanan yang berlokasi di Kota Baru Parahyangan Bandung Barat dan satu unit apartemen di wilayah Setiabudhi Bandung.
Nilai rumah dan apartemen Doni Salmanan tersebut ditaksir mencapai miliaran yang dibelinya dari uang hasil ‘trading’ di binary option Quotex.
Mobil Porsche berwarna biru sengaja dibeli Doni Salmanan sebagai hadiah mahar untuk sang istri, Dinan Fajrina.
Belum lagi deretan motor mewah bernilai miliaran juga menghiasi garasi yang didominasi warna putih cerah tersebut.
Seperti yang diketahui, Doni Salmanan ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penipuan dan pencurian uang berkedok trading binary option, pada Rabu 9 Maret 2022.
Doni dinyatakan telah melanggar Pasal 27 ayat (2) UU ITE dan Pasal 28 ayat 1 UU 19/2016 tentang Perubahan atas UU 11/2008 tentang ITE.
Doni Salmanan juga diduga melanggar Pasal tentang pencegahan dan pemberantasan tindak pidana pencucian uang.
Maka, dari kasus ini, Doni Salmanan terancam hukuman 20 tahun penjara.*
Tinggalkan Balasan