BATAM – Paska pengangkatan advokat oleh Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) yang berkantor pusat di Slipi Tower Jakarta dan pengambilan sumpah oleh Pengadilan Tinggi Pekanbaru pada Kamis (22/2/2018), para advokat muda memberi harapan baru.

Berikut harapan advokat anggota DPC Peradi Batam yakni Beni Ari Feriadi, Muhammad Rio, Sopandi, dan Simson Sigiro di acara pengangkatan dan sumpah Advokat di Hotel Pangeran yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman No. 371-373, Cinta Raja, Sail, Kota Pekanbaru, Riau 28126.

Beni Ari Feriadi alias Aripati mengatakan (Pengangkatan dan sumpah) Ini adalah proses perjalanan hidup yang mesti harus dilanjutkan, setelah apa yang kita lakukan kemarin. Hari ini dan ke depan kita melangkah dengan profesi baru, menjadi advokat yang tentunya punya tanggung jawab moral lebih tinggi lagi untuk melakukan pengabdian terhadap masyarakat banyak. Profesi ini adalah profesi terhormat “Officium Nobile”.

Muhammad Rio alias Rioto Batam juga menambahkan bahwa Kita advokat muda menaruh harapan penegakan hukum lebih baik dan semakin terbukanya mengabdi kepada masyarakat.

Sopandi berharap Advokat adalah sebuah profesi terhormat yang harus di jaga oleh advokat itu sendiri. “Semoga dengan semangat baru para advokat muda bisa menjadi semangat positif untuk Peradi dan penegakan hukum di indonesia.

Simson Sigiro juga berharap Peradi menjadi satu kembali seperti yel-yel Ketua Umum, Fauzi Hasibuan, ” Peradi!!!”Satu!!!”. (Jonrius)