Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

JAKARTA, INDONESIA PARLEMEN – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo langsung menginstruksikan seluruh jajaran Polda dan Polres untuk berantas aksi premanisme yang membuat resah masyarakat, termasuk di wilayah Jakarta Utara.

Hal ini sebagai tindak lanjut dari instruksi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mendapatkan keluhan dari para sopir kontainer lantaran dipalak oleh preman di wilayah Jakarta Utara.

“Seluruh Polda dan Polres jajaran harus menindak tegas aksi premanisme yang meresahkan. Hal itu demi menjamin keselamatan dan memberi rasa tenang kepada masyarakat,” kata Sigit melalui keterangannya pada Kamis, 10 Juni 2021.

Bahkan, Sigit juga sudah memerintahkan Kepala Bareskrim Polri Komjen Agus Andrianto dan seluruh Kapolda untuk tidak memberikan ruang bagi oknum-oknum masyarakat yang melakukan aksi premanisme.

“Negara tidak akan kalah dengan aksi premanisme. Oknum dan preman segera bersihkan, tangkap dan tuntaskan,” ujarnya.

Sementara, Sigit mengimbau kepada masyarakat untuk memanfaatkan Hotline 110 ketika mendapatkan aksi premanisme.

Sehingga, masyarakat bisa mendapatkan bantuan dari aparat kepolisian 24 jam.

“Masyarakat tetap tenang, tidak perlu khawatir dengan premanisme. Kepolisian kini memiliki aplikasi Dumas Presisi dan layanan Hotline 110. Kami akan memberikan bantuan yang maksimal kepada warga,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Presiden Joko Widodo usai memantau kegiatan pelaksanaan vaksinasi, langsung menggelar dialog dengan para pekerja yang sehari – hari berada di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

(Red/rls)