JAKARTA – Badan Kepegawaian Negara (BKN) membuka pendaftaran CPNS mulai Rabu, 20 September 2023. Namun, akses pendaftaran baru akan di buka BKNdi malam hari

Dikutip dari pengumuman di laman Instagram @bkngoidofficial, pembuatan akun bakal bisa diakses mulai pukul 20:09:23 WIB. Sementara itu, pendaftaran seleksi CASN baru dapat diakses pada pukul 23:09:20 WIB.

Yang perlu diperhatikan kalian tidak perlu buru-buru daftar sesaat setelah portal dibuka. Ada baiknya kamu cari tahu dulu informasi jabatan dan instansi yang kalian sasar di pengumuman instansi yaa.

Begini alur pendaftaran CPNS:

  • Buka https://daftar-sscasn.bkn.go.id/akun
  • Lalu isi formulir mulai dari NIK, KK, nama lengkap, tempat tanggal lahir, nomor HP dan email
  • Password akun SSCASN dan Pertanyaan Pengaman
  • Upload KTP maksimal ukuran 200kb
  • Pelamar mencetak Kartu Informasi Akun
  • Mendaftar formasi CPNS
  • Mengisi biodata
  • Memilih jenis seleksi (CPNS)
  • Memilih formasi
  • Mengupload dokumen
  • Resume
  • Mencetak Kartu Pendaftaran

Jurnalis: Dewo