Fase II Penerbangan Haji 1443H/2022 yang terbagi ke dalam dua gelombang akan berlangsung hingga 13 Agustus 2022 mendatang.

JAKARTA – Maskapai nasional Garuda Indonesia mulai menerbangkan jemaah haji Indonesia kembali ke Tanah Air. Pada Jumat (15/7/2022) Garuda Indonesia menerbangkan sedikitnya 1.500 jemaah yang terbagi dalam 4 kloter jemaah haji asal Solo, Padang, dan Jakarta.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengungkapkan, pada pemberangkatan kloter pertama Garuda Indonesia mengangkut sebanyak 360 jemaah asal Solo pada pukul 05.10 waktu Jeddah.

“Penerbangan yang dioperasikan dengan pesawat Airbus A330-900neo (GA6201) tersebut berhasil mendarat di Solo dengan selamat pada pukul 22.25 WIB, setelah melakukan transit di Kualanamu, Medan,” kata Irfan dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (17/7/2022).

Kemudian, 393 jemaah asal Padang diberangkatkan menggunakan pesawat Boeing 777-300ER (GA3401) pada pukul 07.10 waktu setempat dan mendarat di Padang pada pukul 20.40 WIB. Di hari yang sama, pesawat Boeing 777-300ER (GA7401) yang mengangkut 389 jemaah haji asal Jakarta bertolak dari Jeddah pada pukul 09.55 waktu setempat dan berhasil mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Sabtu (16/7/2022) pukul 00.35 WIB.

Sebelumnya, penerbangan GA6202 yang mengangkut 358 jemaah kloter 2 asal Solo diberangkatkan menggunakan pesawat Airbus A330-900 pada 13.15 waktu Jeddah, dan tiba di Bandara Internasional Adi Soemarmo pada Sabtu (16/7/2022) pukul 02.20 WIB.

Gelombang Kedua Akan Dibuka

Lebih lanjut, Fase II Penerbangan Haji 1443H/2022 yang terbagi ke dalam dua gelombang akan berlangsung hingga 13 Agustus 2022 mendatang. Dalam Gelombang I (15-29 Juli 2022), seluruh angkutan jemaah haji Garuda Indonesia akan bertolak dari Jeddah.

Sedangkan pada Gelombang II (30 Juli – 13 Agustus 2022), seluruh jemaah akan diberangkatkan dari Madinah.

Sebelumnya, Garuda Indonesia berhasil menyelesaikan Fase I (Keberangkatan) Penerbangan Haji 1443/2022 pada 3 Juli 2022 setelah memberangkatkan total 47.761 jemaah, yang terbagi ke dalam 128 kloter, melalui 9 (sembilan) embarkasi yaitu Banda Aceh (1.960 jemaah), Medan (3.860 jemaah), Padang (2.746 jemaah), Jakarta (9.017 jemaah), Solo (15.427 jemaah), Banjarmasin (2.508 jemaah), Balikpapan (2.622 jemaah), Makassar (7.370 jemaah), dan Lombok (2.251 jemaah).

Berkat persiapan yang matang serta koordinasi yang baik dengan seluruh pihak, Garuda Indonesia berhasil mencatatkan tingkat ketepatan waktu atau on time performance (OTP) sebesar 94,53 persen untuk seluruh penerbangan pada Fase Keberangkatan tersebut. Irfan mengungkapkan, capaian tersebut merupakan hasil kerja keras seluruh tim yang terlibat dalam Penerbangan Haji 1443/2022.

“Untuk itu, atas nama Garuda Indonesia, saya ingin menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi kepada semua pihak yang telah bersinergi dan bekerja keras mewujudkan penerbangan terbaik bagi para jemaah haji tahun ini,” pungkas dia.

Jurnalis: Agung Nugroho