Menko Polhukam Mahfud MD saat rapat dengar pendapat dengan Komisi III DPR RI beberapa waktu lalu. Dok: Tangkapan Layar TV Parlemen

JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyampaikan kesiapannya hadir dalam rapat Komisi III DPR bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani yang dijadwalkan pada Rabu (29/3/2023) sore ini.

Sebagai informasi, rapat tersebut akan membahas polemik transaksi keuangan janggal senilai Rp349 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Mahfud akan hadir dalam posisinya sebagai Ketua Komite Pencegahan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dan Sri Mulyani sebagai anggota.

“Sudah siap tiba di DPR sebelum jam 14.00 WIB, tapi ada info RDP Menko Polhukam/Ketua KNK PP TPPU dengan Komisi III DPR diundur menjadi jam 15.00,” kata Mahfud dikutip dari akun Twitter pribadinya.

Dia mengaku maklum agenda rapat diundur. Sebab, agenda DPR pun padat.

“Tapi jam 15.00 Insya Allah saya sudah tiba di Gedung DPR,” katanya.

Jurnalis: Agung Nugroho