JAKARTA – Kelurahan Cipinang Besar Utara, Jakarta Timur menggelar rapat penyelesaian tawuran yang kerap terjadi di TPU Prumpung, Selasa (15/8/2023). Lurah Cipinang Besar Utara Agung Budi Santoso mengatakan pihaknya akan mengambil kebijakan untuk menutup akses ke TPU Prumpung pada malam hari.

Hal ini bertujuan untuk mengurangi aktivitas warga di sekitar TPU Prumpung khususnya di malam hari.

“Agar menciptakan sebagaimana mestinya tempat pemakaman umum, tidak ada aktivitas lainnya,” ujar dia.

Pada kesempatan itu, Komandan Kodim 0505/Jakarta Timur Letkol Suyikno juga mengajak masyarakat Cipinang Besar Utara untuk ikut menciptakan keamanan lingkungan.

“Kami mengetuk hati bapak ibu sekalian, karena sudah sering kali, menangani Kamtibmas khususnya tawuran di kelurahan Cipinang Besar Utara,” ucap dia.

Senada, Kapolres Jakarta Timur Kombes Pol Leonardus Simarmata menekankan jika Kamtibmas adalah tanggung jawab bersama.
“Dibutukan peran serta masyarakat dalam menjaga merawat Kamtibmas yang aman nyaman dan tentram,” pungkas dia.

Jurnalis: Syahrudin